Penajam — Tim penilai Lomba Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat Provinsi Kalimantan Timur melakukan kunjungan ke Kelurahan Waru, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), pada Jumat (17/10/2025).
Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian penilaian terhadap pelaksanaan kegiatan gotong royong dan pemberdayaan masyarakat di tingkat kelurahan se-Kalimantan Timur.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) PPU beserta jajaran, Camat Waru, Lurah Waru, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), tokoh masyarakat, kader PKK, pembina Posyandu, ketua RT, serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Camat Waru, Ahmat Yani, menyampaikan terima kasih kepada tim penilai provinsi atas kepercayaan yang diberikan kepada Kelurahan Waru yang berhasil masuk tiga besar sebagai wakil Kabupaten PPU pada ajang Lomba BBGRM tingkat Provinsi Kalimantan Timur. Ia berharap kegiatan penilaian ini dapat semakin memotivasi masyarakat untuk terus menumbuhkan semangat gotong royong sebagai modal penting dalam pembangunan wilayah.
“Harapan kami dari pihak kecamatan, agar kegiatan ini terus memotivasi seluruh lapisan masyarakat mulai dari tingkat RT, lembaga, hingga kelurahan untuk meningkatkan kegiatan gotong royong di lingkungan masing-masing,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala DPMPD PPU, Tita Deritayati, menyampaikan apresiasi atas partisipasi, kinerja, dan semangat Kelurahan Waru dalam menjaga serta memperhatikan lingkungan.
“Kelurahan Waru ini sebenarnya sudah berprestasi sejak lama. Hanya saja, kini saatnya mendapatkan pengakuan dari tingkat provinsi,” ungkapnya.
Ia menambahkan, kegiatan lomba BBGRM merupakan bentuk perhatian pemerintah provinsi terhadap kabupaten/kota serta kelurahan yang memiliki kinerja baik dan semangat dalam membangun wilayahnya.
“Lomba ini bukan akhir dari segalanya, tetapi merupakan bagian dari upaya provinsi dalam memberikan perhatian dan apresiasi kepada kabupaten/kota, khususnya kelurahan yang memiliki kinerja dan motivasi tinggi dalam membangun daerahnya,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Tim Penilai Lomba BBGRM Provinsi Kaltim, Esthi Susirini, menjelaskan bahwa proses penilaian BBGRM dilakukan melalui beberapa tahapan, dimulai dari penilaian administrasi hingga verifikasi lapangan berdasarkan indikator yang telah ditetapkan.
“Dari hasil penyaringan hingga minggu lalu, Kelurahan Waru berhasil masuk dalam tiga besar tingkat provinsi. Kami berharap hasil verifikasi lapangan ini dapat semakin meyakinkan kami dan memberikan hasil terbaik bagi Kelurahan Waru,” terangnya.
Selain melakukan verifikasi lapangan, tim penilai juga meninjau berbagai lokasi kegiatan, antara lain bank sampah, taman lingkungan, posyandu, serta produk unggulan UMKM binaan kelurahan.
Kegiatan penilaian BBGRM ini diharapkan dapat memotivasi seluruh lapisan masyarakat untuk terus meningkatkan gotong royong dan kepedulian sosial terhadap lingkungan. (W*/DiskominfoPPU)
